Kamis, 19 November 2009

KASUS BPP MENCUAT

Wako Padangpanjang Akan Berikan Keterangan Pers

Kamis, 19/11/2009 13:06 WIB
padangmedia.com - PADANGPANJANG – Munculnya kasus pembangunan gedung Balai Penyuluh Pertanian oleh dinas Pertanian Padangpanjang membuat pemko padangpanjang gerah. Karena itu , pemerintah daerah hari ini berencana akan memberikan keterangan pers di aula kantor Bappeda.

Sayangnya rencana ini membuat jurnalis kota seramabi Mekkah itu kecewa karena walikota Suir Syam tidak bakal hadir.

Kekecewaan wartawan ini karena sejak duduk kembali sebagai walikota, Suir Syam tidak pernah ikut serta dalam kegiatan jumpa pers yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah padahal sebagi kepala daerah dan pengambil kebijakan, komentar dari seorang walikota sangat diharapkan agar pemberitaannya jadi berimbang. “agar beritanya berimbang perlu keterangan walikota . Apalagi dengan adanya permasalahan seperti polemic di tubuh Dinas Pertanian dengan pembangunan Balai Penyuluhan Pertaniannya,” ucap salah seorang wartawan senior di padangpanjang.

Puluhan wartawan dalam rapat tak resmi di Balaikota, pagi ini menyepakati untuk tidak menghadiri jumpa pers tersebut. Menurut Yan Bayok, seorang wartawan Koran mingguan, kalaupun walikota tidak dating, wakil juga sudah cukup untuk mewakili pemda.

“Wakil walikota juga tak apa. Tapi kalau tidak dalam pertemuan semacam ini, kapan lagi walikota mau bertemu dengan kami-kami para wartawan yang bertugas dikota ini, “ ujarnya dengan nada mempertanyakan.

Sementara itu Jasriman, wartawan harian Singgalang, menyarankan para wartawan untuk hadir dulu dalam konferensi perss itu. “Namun kalau memang walikotanya tidak ada kita sepakati saja untuk tidak menghadirinya, bukan berarti tidak menghargai pemerintah daerah, tapi kami juga ingin mendengarkan komentar dari pak Suir Syam,”jelasnya. (isril)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar